SK-DT Janjikan Program Tingkatkan Produksi Peternakan Ikan Air Tawar

Sulawesi Kini, Sulut – Perhatian terhadap sektor peternakan air tawar datang dari Pasangan Calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara (Sulut), Steven Kandouw dan Denny Tuejeh (SK-DT).

Paslon nomor urut tiga tersebut dalam visi-misinya menegaskan dukungan terhadap ketahanan pangan dan ekonomi lokal, yang dimana salah satu penggeraknya ada peternak ikan air tawar.

Perhatian ini pun ditunjukan dengan mengunjungi Desa Eris, Kecamatan Eris di Minahasa, Selasa 15 Oktober 2024 guna menemui sejumlah  peternak ikan air tawar di sekitar Danau Tondano.

Steven menjelaskan, peternakan air tawar ini telah memberikan dampak positif bagi pertumbuhan ekonomi dan ketahanan pangan di Sulut.

“Ini betul-betul harus kita dorong, kita giatkan, karena ini menghasilkan bagi para nelayan setempat juga menjaga ketahanan pangan kita,” ungkap Steven.

Steven memastikan akan memberikan perhatian khusus bagi pejuang ekonomi Sulut ini agar bisa bertumbuh baik.

READ  Menuju Pelayanan Puskesmas yang Profesional, Dinkes Bolmong Gelar Fasilitasi Pendampingan BLUD

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *