Bolsel – Polres Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) menggelar kegiatan Coffee Morning bersama insan pers dari berbagai media, kamis (30/10/2025) di alun-alun molibagu.
Kegiatan penuh keakraban ini dipimpin langsung oleh Kapolres Bolsel AKBP Kuntadi Budi Pranoto, S.I.K, didampingi Wakapolres serta jajaran pejabat utama Polres Bolsel.
Pada kesemptan tersebut, Kapolres menegaskan pentingnya membangun sinergitas antara Polri dan media dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), sekaligus mendukung program ketahanan pangan nasional.
“Kegiatan ini bukan sekadar ajang silaturahmi, tapi juga bentuk kemitraan strategis antara Polri dan media. Sinergi kita sangat penting untuk menjaga stabilitas Kamtibmas sekaligus memperkuat ketahanan pangan di Kabupaten Bolsel,” ujar Kapolres.
AKBP Kuntadi menjelaskan, Polres Bolsel saat ini tengah fokus mendampingi para petani jagung di daerah sebagai bagian dari upaya menjaga ketersediaan pangan nasional sesuai instruksi Kapolri.
“Kami telah melakukan pendampingan terhadap petani jagung di lahan sekitar 10 hektare. Polres juga membantu dalam proses pemasaran hasil panen agar petani tidak kesulitan mencari pasar,” tambahnya.
Menyoroti tren peralihan lahan produktif ke tanaman nilam, Kapolres mengajak media ikut berperan aktif dalam mengedukasi masyarakat. “Kami berharap rekan-rekan wartawan bisa bersama-sama mengedukasi masyarakat agar tidak meninggalkan sektor pangan yang strategis. Kita harus jaga keseimbangan,” ujarnya.
Selain isu pertanian, AKBP Kuntadi juga menekankan pentingnya kolaborasi media dalam menjaga suasana kondusif di wilayah Bolsel.
“Peran media sangat penting dalam memberikan informasi yang menyejukkan dan membantu masyarakat memahami peran Polri dalam menjaga keamanan,” tutur perwira menengah lulusan Akpol tersebut.
Sementara itu, Ketua PWI Bolsel, Viko Karinda, mengapresiasi langkah Polres Bolsel yang terus mempererat hubungan dengan insan pers.
“Kami berterima kasih kepada Kapolres yang telah membuka ruang komunikasi yang hangat bersama media. Terlebih banyak pejabat baru di jajaran Polres, ini jadi momen saling mengenal dan memperkuat kerja sama,” ungkapnya.
Viko juga menyampaikan kekagumannya terhadap latar belakang Kapolres AKBP Kuntadi Budi Pranoto yang ternyata lulusan jurusan ahli nuklir, sebuah bidang langka di Indonesia.
“Ini luar biasa. Kami bahkan ingin berkolaborasi dengan Polres untuk program ‘Go To School’, memperkenalkan jurusan ahli nuklir agar anak-anak Bolsel termotivasi mengikuti jejak beliau,” pungkasnya.






