Dibuka Tiga Hari, KPU Kotamobagu Terima Pendaftaran Tiga Pasangan Bakal Calon

Sulawesi Kini, Kotamobagu – Tahapan pendaftaran bakal pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Kotamobagu sukses digelar oleh KPU Kotamobagu. Dari tiga hari kesempatan pendaftaran yang dibuka oleh KPU Kotamobagu, sebanyak tiga pasangan calon mendaftarkan diri. Ketiga pasangan calon tersebut masing-masing Wenny Gaib – Rendy Mangkat, Meiddy Makalalag – Syarif Mokodongan, dan Nayodo Koerniawan – Sri Tanti Angkara.

Pasangan calon Wenny dan Rendy melakukan pendaftaran pada hari kedua pendaftaran dibuka yakni Rabu 28 Agustus 2024. Sementara, dua pasangan calon lainnya yakni Meiddy – Syarif dan Nayodo – STA mendaftar pada hari terakhir yakni Kamis 29 Agustus 2024 di jam yang berbeda.

KPU Kotamobagu pun resmi menerima berkas pendaftaran ketiga calon dan akan melakukan koordinasi dengan tim penghubung masing-masing calon terkait dengan kelengkapan berkas yang harus diajukan. Hal ini diungkapkan Ketua KPU Kotamobagu, Mishart A Manoppo, Jumat 30 Agustus 2024.

“Selanjutnya para bakal pasangan calon yang telah mengajukan pendaftaran akan mengikuti pemeriksaan kesehatan di RSUP Prof Kandou di Manado,” ungkap Mishart.

Untuk diketahui, pada proses pendaftaran pasangan bakal calon walikota dan wakil walikota, KPU Kotamobagu menyediakan spot-spot kepada para pendukung dan simpatisan untuk mengikuti proses pendaftaran dengan disediakannya layar di sekitar halaman Kantor KPU Kotamobagu.

READ  Hadir di Lolak, Bank Prisma Dana Dongkrak Perekonomian Bolmong

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *