Lima Paket Pekerjaan Bidang SDA PUPR Tuntas 100 Persen

Sulawesi Kini, Kotamobagu – Bidang Sumber Daya Air (SDA) Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu telah menuntaskan sebanyak lima pekerjaan fisik dari 12 pekerjaan di tahun anggaran 2023 ini.

Kelima paket pekerjaan itu meliputi pekerjaan Talud Mogolaing, Talud Gogagoman, Talud Bungko, Talud Kotobangon dan Irigasi di Pontodon.

Hal ini diungkapkan Kepala Dinas PUPR Kotamobagu, Claudy N Mokodongan ST melalui Kepala Bidang SDA, Winawirawan Malah ST, Minggu 8 Oktober 2023.

“Dari total 12 pekerjaan di tahun ini, sebanyak lima pekerjaan sudah tuntas 100 persen. Yang sudah dilakukan PHO itu ada dua paket pekerjaan,” ungkap Winawirawan.

Winawirawan yang akrab disapa Win ini menambahkan, sisa tujuh pekerjaan saat ini sudah berada di angka progres di atas 80 persen.

“Kami terus melakukan pengawasan di lapangan, dan optimis semua pekerjaan bisa tuntas sesuai waktu yang telah ditentukan dalam kontrak,” tambah Winawirawan.

Reporter : Yadi

READ  Penguatan Tebing dan Irigasi Jadi Prioritas PUPR Kotamobagu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *